Selasa, 08 Maret 2016

PERSAHABATAN

Sahabat
       Tanpa kita tau terkadang orang yang paling kita benci bahkan kita jauhi dan tidak mau ada keterkaitan dengannya sebenarnya itu adalah orang yang selalu menemani kita dan tidak ingin jauh dari kita , disaat dia melarang suatu hal kepada kita , kita merasa sengat tidak suka bahkan marah kepadanya . Tanpa kita sadari orang tersebutlah yang selalu mengawasi kita untuk tidak terjebak pada penyesalan , tanpa kita sadari orang tersebutlah yang telah menyelamatkan hidup kita dari kesalahan-kesalahan yang terjadi pada kita. Dan akhirnya kita sadari bahwa dia , orang yang selalu berada di dekat kita adalah sahabat kita. Mencari-cari sahabat tetapi sahabat kita adalah orang yang berada di dekat kita , maka janganlah kita berusaha untuk menjauhinya . Mungkin kita hanya belum menyadari bahwa orang yang di dekat kita selalu mengerti kita .
              
Bersyukurlah pada Allah yang Maha Kuasa yang telah memberi kita sahabat yang tanpa kita sadari bahwa larangannya adalah panutan bagi kita , sahabat akan merasakan apa yang kita rasakan , sahabat akan merasa bersedih jika kita bersedih , sahabat akan merasa gembira saat kita gembira walau hatinya sedang bersedih , sahabatlah orang satu-satunya selain seorang ibu yang kita muliakan ,sahabat akan selalu ada saat kita membutuhkan dirinya , mereka akan berusaha membuatmu tersenyum saat kau bersedih , sahabat akan menghibur kita saat kita jenuh . Balaslah dengan ketulusan hati kita untuk jasa-jasanya , berusaha memahaminya agar kita bisa lebih mengerti dirinya , jangan lupakan dia saat kita memiliki teman baru , karena teman baru tidaklah akan selalu ada untuk kita. 
Akhirnya kini kutau indahnya persahabatanku tak akan ku akhiri sampai akhir hidupku ,setelah kutau nyamannya diriku ketika bersamanya menjadikanku tak pernah merasa tak punya teman, karena mereka aku selalu mengontrol diriku tuk melakukan sesuatu yang buruk , aku selalu berusaha melakukan hal-hal yang bisa mempererat bersahabatan kita . 

1 komentar: